“Menjadi Sekolah Menengah Kejuruan unggul yang menghasilkan lulusan berkarakter, kompeten, dan adaptif melalui pembelajaran mendalam berbasis teknologi, riset, dan dunia kerja.”
MISI
Menyelenggarakan pembelajaran mendalam (deep learning) yang menekankan pemahaman konsep, keterampilan praktis, dan pemecahan masalah nyata.
Mengintegrasikan teknologi digital dan riset terapan dalam proses belajar agar siswa mampu mengikuti perkembangan industri 4.0 dan society 5.0.
Menjalin kerja sama dengan dunia usaha, dunia industri, dan dunia kerja (DUDIKA) guna menciptakan pengalaman belajar kontekstual dan relevan.
Membangun karakter siswa yang beriman, berintegritas, disiplin, dan mandiri melalui kegiatan intrakurikuler maupun ekstrakurikuler.
Meningkatkan kompetensi guru dan tenaga kependidikan dalam merancang serta melaksanakan pembelajaran inovatif dan kolaboratif.
Mendorong budaya wirausaha, kreativitas, dan inovasi sehingga lulusan mampu menjadi tenaga kerja terampil sekaligus pencipta lapangan kerja.